Cisarua, HRB – Pemerintah Desa (Pemdes) Kopo, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap dua kepada 173 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di desa tersebut.
Bantuan yang diberikan kepada warga terdampak Covid-19 tersebut sebagai bentuk tanggung jawab pemdes yang mengacu kepada Peraturan Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi tentang prioritas penggunaan dana desa.
Kepala Desa (Kades) Kopo, Wiwin Wildan mengatakan, nilai bantuan yang diterima para KPM senilai Rp 900 ribu. Dana itu, kata dia murni diterima tanpa ada potongan apapun.
Bahkan pihaknya mengimbau para penerima melapor kepada dirinya jika ada oknum-oknum yang memotong BLT DD yang mereka terima.
“Itu hak mutlak penerima tidak boleh ada potongan apapun. Kalau ada oknum yang melakukan pemotongan, lapor kepada saya dan pasti akan diproses sesuai aturan yang berlaku,” ujarnya belum lama ini.
Hal itu kata dia bertolak dari banyaknya kejadian pemotongan bantuan yang dilakukan oknum tak bertanggung jawab disejumlah wilayah lainnya.
Karena itu, ia secara tegas akan menyerahkan kepada penegak hukum jika ada oknum yang berani melalukan di wilayahnya.
Pihaknya juga meminta para KPM dapat mempergunakan bantuan tersebut dengan sebaik mungkin dalam membantu mencukupi kebutuhan mereka.
“Ya gunakan bantuan itu dengan sebijak mungkin. Dan mari kita lawan Covid dengan selalu mengikuti himbauan protokol kesehatan,” imbuhnya.
Dadun, salah satu penerima bantuan asal Kampung Cijulang mengaku terbantu dengan penyaluran bantuan yang ia terima. Terlebih sejak pandemi dirinya tidak lagi bekerja hingga saat ini.
“Alhamdulillah pak kami merasa terbantu dengan adanya bantuan ini,” singkatnya.(wan)
Tags: BLT DD, Desa Kopo, Kabupaten Bogor, Kecamatan Cisarua
-
Merasa Telah Tempuh Perizinan, Pemilik Resto Puncak Asri Merasa Diperlakukan Tidak Adil Oleh Pemkab Bogor
-
PWI Kabupaten Bogor Laksanakan Upacara HUT RI ke-79
-
PWI Kota Bogor Sehatkan Wartawan Lewat Program Jumat Sehat
-
Berto Tumpal Harianja : Kejanggalan Putusan PN Cibinong Harus Diusut