Ade Yasin Sebut Kunjungan di Sukamakmur Sebagai Ikhtiar Realisasi Puncak Dua

SUKAMAKMUR.HRB

Dorong Realisasikan Jalur Puncak Dua, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Komisi V DPR RI, melakukan peninjauan langsung ke lokasi, yang ada di wilayah Perbatasan Kecamatan Sukamakmur Kabupaten Bogor dan Kabupaten Cianjur, Sabtu (25/9).

Bupati Bogor Ade Yasin mengatakan, sebagai wujud keseriusan Pemkab Bogor dalam merealisasikan jalur Puncak 2, salah satunya dengan rencana pembangunan jembatan ikonik perbatasan dua wilayah.

“Hari ini saya datang ke Sukamakmur dalam rangka ikhtiar merealisasikan Puncak Dua,” kata Ade Yasin.

Didampingi anggota Komisi V DPR RI, Ade mengucap Syukur dan berharap kedatangannya, bisa menyemangati warga Kabupaten Bogor, merealisasikan fasilitas memadai dari pemerintah pusat.

“Tadi rencana ngobrol-ngobrol, mudah-mudahan bisa didorong oleh Komisi V DPR RI, rencana membangun jembatan ikonik disini, jembatan perbatasan dua wilayah, kebetulan idenya dari beliau juga,” jelasnya.

Ade Yasin menyatakan, rencana pembangunan jembatan perbatasan antar daerah, dengan mengedepankan kekhasan Dua daerah bersatu di jembatan ikonik itu, ini adalah bagian dari integrasi dua wilayah.

Baca juga:  Tokoh Jonggol Jabat Pembina Jaringan Media Siber Indonesia

“Pernah saya sampaikan di Bogor Economic Summit (BES) bahwa wilayah-wilayah yang berbatasan dengan Kabupaten Bogor harus bekerjasama dan berkolaborasi untuk kepentingan masyarakat,” tutupnya.

Kepala Desa Warga Jaya, Ooy Tamami mengatakan dengan adanya kunjungan dan peninjauan langsung itu, menjadi langkah awal bisa terealisasinya jalur Puncak Dua, yang dapat meningkatkan aksesibilitas serta peningkatan bidang ekonomi, kesehatan dan pertanian masyarakat Sukamakmur.

“Mudah-mudahan segera terealisasi untuk aksesibilitas kesehatan,” katanya.

Ooy mengaku, nantinya lebih sering ke RS yang ada di wilayah Pemkab Cianjur melalui jalur Cimacan, karena jika ke Jonggol atau RSUD Cileungsi butuh waktu 2 jam lebih untuk menuju tempat tersebut.

“Jalur Puncak 2 ini, juga diharapkan mampu mengatasi masalah kemacetan dan kepadatan Puncak. Saya juga minta agar Bupati Bogor buka akses angkutan umum penghubung antar dua daerah,” tukasnya.(Th/As)

Tags: , , , ,