Camat Sebut Pengelola Patuhi Inmendagri 66/2021, Pengunjung Akui Masuk Water Kindom Hanya Cek Suhu  

Cileungsi, rakyatbogor.net – Anjuran pemerintah terkait protokol kesehatan di masa pandemi diduga tak dijalankan maksimal pengelola wahana wisata Air Water Kingdom yang terletak di Desa Mekarsari, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor.

Pantauan Rakyat Bogor, obyek wisata itu padat dikunjungi wisatawan pada liburan Tahun Baru 2022, Minggu (2/1/2022). Namun, anjuran menunjukan aplikasi Pedulilindungi yang ditekankan oleh pemerintah sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 66 Tahun 2021 yang dijalankan terkesan hanya formalitas dan diterapkan saat ada pemantauan dari pihak Muspika setempat.

Hal ini diperkuat dengan pengakuan seorang pengunjung kepada Rakyat Bogor yang mengaku hanya dilakukan cek suhu sebelum masuk ke lokasi wisata. “Di sini hanya cek suhu, saya tidak menggunakan Scan QR Code juga bisa masuk. Lagian keluarga saya juga kan udah di Vaksin semua,” ujar Warno (40), salah satu pengunjung.

Warno mengatakan, awal mulanya dirinya dengan keluarga akan berlibur ke Jakarta, tapi adanya penyekatan dirinya tidak jadi, sehingga berkunjung ke Wahana Air Water kingdom ini. “Dengan adanya Lburan tahun baru ini, awalnya saya akan berlibur ke Jakarta, tapi adanya aturan penyekatan jadi memilih yang lebih dekat, ya ini Water kingdom,” katanya.

Baca juga:  PJU Banyak yang Mati di Cariu, Dishub: Tak Ada Anggaran!

Sementara itu, pihak managemen, mencoba menghalangi dan melarang wartawan yang mencoba mengambil foto dalam wahana Air Water Kingdom tersebut. “Kalau mau liputan di sini harus ada janji dulu,” singkatnya.

Terpisah, Camat Cileungsi, Adi Nugraha melalui pesan singkatnya membantah jika pengelola Air Water Kingdom tak mematuhi aturan Inmendagri Nomor 66 Tahun 2021. Dengan mengirimkan bukti foto di WhatsApps, Adi menyatakan jika pengelola telah memberlakukan protokol kesehatan yang telah ditetapkan. “Pantauan kami di lapangan, Water Kingdom menerapkan prokes,” singkatnya seraya mengirimkan bukti foto pengunjung wahana wisata itu tengah melakukan scan Pedulilingdungi kepada Rakyat Bogor. (Ags/Asb)