DPRD Minta Tak Ada Lagi Generasi Putus Sekolah

DPRD Kabupaten BogorAnggota komisi III DPRD Kabupaten Bogor, Abdul Djalil menghadiri wisuda dan pentas seni (pensi) yang digelar SDN Ciketereg 03.(foto: asz/hrb)

Caringin, HRB – Anggota komisi III DPRD Kabupaten Bogor, Abdul Djalil menghadiri wisuda dan pentas seni (pensi) yang digelar SDN Ciketereg 03, di Kampung Ciderum RT03/RW09 Desa Ciderum, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, Minggu (26/6/2022).

Anggota legislatif (aleg) yang juga merupakan alumni di sekolah tersebut menyatakan apresiasinya kepada para tenaga pendidik yang telah memberikan pendidikan terbaik selama enam tahun lamanya kepada para siswa, termasuk dirinya yang pernah mengenyam pendidikan dasar di SDN Cikereteg 03.

“Saya sampaikan apresiasi yang sebesar – besarnya kepada para guru pengajar di SDN Ciketereg 03, karena sudah mendidik siswa dengan penuh loyalitas serta dedikasi yang tinggi. Sehingga, saat ini bisa lulus untuk melanjutkan ke jenjang berikutnya,” kata politisi Partai Demokrat tersebut.

Mantan Kepala Desa (Kades) Ciderum dua periode itu pun berpesan agar tidak ada lagi generasi yang putus sekolah. Karena menurutnya pendidikan merupakan salah satu penunjang sebuah keberhasilan.

“Lanjutkan jenjang pendidikan jangan sampai putus sekolah, dimanapun sekolah nya, jangan sampai berkecil hati. Dan gantungkan harapan serta cita – cita kalian setinggi mungkin,” pintanya.

Baca juga:  Menyoroti Jejak Khidmat Anggota DPRD Kabupaten Bogor Achmad Fathoni Mengatasi Sampah Liar di Bogor Timur

Sementara itu, Kepala SDN Ciketereg 03, Endang Mahpudin menuturkan, pada tahun 2022 ini sekolah yang ia pimpin meluluskan sebanyak 60 siswa-siswi. Dan kata dia, wisuda ini kali pertama digelar semenjak pandemi Covid-19 masuk ke Indonesia pada 2020 lalu. Sehingga antusias para orang tua siswa pun sangat tinggi.

“Alhamdulillah semua siswa didik kelas VI di SDN Ciketereg 03 lulus seratus persen. Saya sudah cek semua lulusan disini akan melanjutkan ke jenjang berikutnya, jadi tidak ada yang putus sekolah,” terangnya.

Di tempat yang sama, perwakilan komite sekolah Dede Supriatna mengaku senang karena wisuda atau perpisahan bisa kembali digelar dan diisi dengan beragam kegiatan atau pertunjukan para siswa. Kata dia, perpisahan kali ini sekaligus pelepasan kepala sekolah yang akan memasuki masa purna bakti.

“Kepala sekolah akan purnabakti di bulan ini, kami mengucapkan terimakasih kepada pak kepsek selama menjabat di SDN Ciketereg 03 sudah mendedikasikan diri dan motivasi terhadap guru maupun peserta didik,” tandas pengajar sastra Sunda di SMK Darrul Qu’ran Cisarua itu.(asz)

Tags: , ,