Cariu, rakyatbogor.net – Sejak beberapa bulan terakhir, sejumlah lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di Jalan Raya Cariu Kecamatan Cariu, Kabupaten Bogor, banyak yang padam. Karenanya, bagi anda yang mekintas jalan provinsi ini, harap waspada karena gelap dan rawan saat malam hari.
Dari pantauan Rakyat Bogor, kondisi PJU yang padam itu mulai tampak dari Sepanjang jalan raya Cariu hingga oerbatasan Jonggol. Jalan ini terlihat gelap dan menyeramkan. Tak ayal, kondisi ini membuat pengguna jalan tampak was-was.
Salah seorang mahasiswa, Bili (30) mengatakan, belakangan ini kondisi Jalan Raya Cariu gelap. Sebab, sejumlah PJU banyak tak berfungsi. Sedangkan, arus lalu lintas saat malam hari selalu padat.
“Cukup mengganggu kalau penerangannya mati. Karena jalannya jadi gelap serta rawan kejahatan dan kecelakaan, karena tak jalan rusak atau tidaknya saat dilihat jarak jauh ,” ujarnya, Kamis (30/12/2021).
Menanggapi ini, Lembaga Pemerhati Kebijakan Pemerintah (LPKP) Kabuoaten Bogor, bidang Advokasi dan Masyarakat, M.Yhuda Prawira mengatakan, penerangan jalan sangat dibutuhkan bagi penggguna jalan untuk mencegah terjadinya kecelakaan. Saat penerangan jalan padam, kondisi jalan menjadi gelap dan rawan kecelakaan.
“Instansi terkait harus sigap menyikapi persoalan ini, terutama pada UPT Dinas Perhubungan. Karena penerangan jalan di jalan raya provinsi itu menjadi wewenang Dishub (Dinas Perhubungan-red) Provinsi,” tegasnya.
Sebelumnya, Kepala UPT II Cileungsi pada Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bogor, Jaya menjelaskan tidak adanya anggaran perawatan di ruas lajur provinsi pada tahun 2021, ini. Hal itu berdasarkan hasil koordinasi pihak UPT dengan Dishub Provinsi.
“Tahun ini kendalanya karena anggaran terserap penanganan Covid-19. Dan rencananya di Tahun 2022 mendatang, baru akan dianggarkan untuk perbaikan,” tukasnya. (Asb)
-
Merasa Telah Tempuh Perizinan, Pemilik Resto Puncak Asri Merasa Diperlakukan Tidak Adil Oleh Pemkab Bogor
-
PWI Kabupaten Bogor Laksanakan Upacara HUT RI ke-79
-
PWI Kota Bogor Sehatkan Wartawan Lewat Program Jumat Sehat
-
Berto Tumpal Harianja : Kejanggalan Putusan PN Cibinong Harus Diusut