Bali – Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, gagal meraih gelar juara Indonesia Masters 2021. Pasalnya, Pada babak final, Kevin/Marcus kalah dari pasangan Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dalam pertarungan tiga gim dengan skor 11-21, 21-17, dan 19-21.
Bermain di Bali Convention Center, Nusa Dua, Bali, Minggu (21/11/2021) siang WIB, duel sengit tersaji di sepanjang pertandingan.
Pasangan Jepang tampil begitu percaya diri pada gim pertama. Sementara, Indonesia kurang fokus di game pertama, pasangan Jepang unggul 11-5. Kevin/Marcus terus tertekan dan hanya menambah enam angka. Hoki/Kobayashi merebut gim pertama dengan skor 21-11.
Pada gim kedua, situasi berbalik. Kevin/Marcus membalikkan keadaan dan unggul 5-0. Hoki/Kobayashi yang terus tertekan hanya mendapat satu poin sampai interval.
Kevin/Marcus memanas. Pasangan berjulukan The Minions ini unggul 18-10. Namun, Hoki/Kobayashi bangkit dan mengejar lima poin beruntun.
Minions menambah satu poin, namun Kevin kembali membuat kesalahan dan pasangan Jepang kembali memepet. Skor 19-17.
Kevin/Marcus kembali ke performa terbaiknya. Minions akhirnya merebut gim kedua Indonesia Masters 2021 dengan skor 21-17.
Pada gim ketiga, pertandingan berjalan ketat pada awal. Kedua pasangan saling kejar-kejaran angka sampai poin 9-9. Kevin/Marcus mulai tertekan lagi. Hoki/Kobayashi lalu merebut dua poin secara beruntun dan unggul 11-9 di interval.
Hoki/Kobayashi masih menguasai pertandingan dan terus menjauh dengan skor 15-11.
Kevin/Marcus tertinggal empat angka sebelum akhirnya mencoba mengejar, skor 16-13 untuk pasangan Jepang. Hoki/Kobayashi kembali memimpin lewat permainan drive. Poin Indonesia bertambah setelah smash Hoki menyangkut di net.
Hoki/Kobayashi terus menekan. Kevin sampai terjatuh untuk mengembalikan bola, 18-15 untuk pasangan Jepang. Minions merebut dua poin beruntun akibat kesalahan pasangan Jepang.
Minions menyamakan skor menjadi 19-19. Namun, Hoki/Kobayashi berhasil merebut dua poin terakhir (21-19) dan menjuarai Indonesia Masters 2021. Ar
Tags: Indonesia Masters 2021
-
Pengumuman PSU DPKPP
-
Merasa Telah Tempuh Perizinan, Pemilik Resto Puncak Asri Merasa Diperlakukan Tidak Adil Oleh Pemkab Bogor
-
PWI Kabupaten Bogor Laksanakan Upacara HUT RI ke-79
-
PWI Kota Bogor Sehatkan Wartawan Lewat Program Jumat Sehat