Klapanunggal,HRB – Komplotan pembobol toko aksesori telepon seluler di Desa Kembang Kuning, Jalan Raya Narogong, Kecamatan Klapanunggal terekam kamera CCTV saat melakukan aksinya.
Dalam rekaman CCTV yang diterima Rakyat Bogor Nampak dua orang pelaku masuk toko aksesoris telepon seluler tersebut dengan cara mengendap setelah sebelumnya berhasil membobol pintu belakang toko dengan linggis yang di bawa nya.
Saat berada dalam toko,kawanan ini dengan leluasa mengambil sejumlah barang berharga dan menggondolnya dalam tas.
sejumlah barang berharga yang berhasil di gondola diantaranya voucher pulsa senilai puluhan juta rupiah serta sejumlah aksesoris telepon genggam dengan nilai puluhan juta.
Usai menjalankan aksinya kawanan tersebut dengan leluasa membawa kabur hasil curiannya dengan satu pelaku lainnya yang bertugas memantau situasi di luar toko.
Salah seorang pegawai toko bernama Vika mengatakan,akibat aksi kawanan pembobol ini pemilik toko mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah.
“Barang yang hilang aksesori HP, stiker-stiker, voucher kuota, perdana, semuanya habis,Total kerugian ditaksir mencapai Rp 129 juta. Di antaranya dari aksesori handphone dan voucher paket data yang dicuri.” Ujar Vika Kepada wartawan Senin (30/05/22)
Aksi pencurian pertama diketahui dari penjaga toko yang datang. Dia melihat keadaan toko sudah berantakan.
“Sudah nggak ada barang, di bagian voucher itu udah habis,” jelasnya.
Pintu toko juga terlihat sudah rusak. Kemudian linggis yang diduga milik pelaku tertinggal di sekitar toko.
“Kita sudah (buat laporan), tadi pagi langsung hubungi polsek terdekat di Klapanunggal,” ungkapnya.
Pembobolan toko aksesoris telepon seluler tersebut terjadi pada Senin (30/5/2022), sekitar pukul 05.44 WIB. Pelaku dua orang laki-laki masing-masing membawa karung.
Kanit Reskrim Polsek Klapanunggal Ipda AM Zalukhu membenarkan adanya pencurian tersebut dan sedang melakukan penyelidikan.dari hasil penyelidikan awal pelaku masuk ke dalam ruko aksesoris HP tersebut dengan membobol pintu toko.
“Dari samping, jadikan dia (pemilik toko) punya pintu akses dari samping, jadi dicongkel dari situ,” kata Zalukhu.
Setelah berhasil masuk, kawanan pencuri yang diperkirakan berjumlah dua orang ini menggasak barang-barang di dalam toko.
Barang-barang seperti headset, charger HP, baterai HP dan lain-lain dibawa kabur pelaku pakai karung.
“Memang pakai karung, yang diambil itu charger-charger HP, baterai HP, aksesoris lah, aksesoris doang, kayak headset,” ungkapnya.
Zalukhu menambahkan, saat ini pihaknya masih belum memastikan kerugian yang diderita korban.
Kasus pencurian aksesoris HP ini pun kini diselidiki oleh Polsek Klapanunggal dan memburu pelakunya.
“Kita sudah olah TKP, kemudian rencana ke depan melakukan penyelidikan dan penyidikan. Mudah-mudahan apa hasilnya nanti sesuai apa yang kita kehendaki,” tutup Zalukhu. (djm)
Tags: aksesori telepon seluler, Desa Kembang Kuning, Ipda AM Zalukhu, Jalan Raya Narogong, Kanit Reskrim Polsek Klapanunggal, Kecamatan Klapanunggal
-
Merasa Telah Tempuh Perizinan, Pemilik Resto Puncak Asri Merasa Diperlakukan Tidak Adil Oleh Pemkab Bogor
-
PWI Kabupaten Bogor Laksanakan Upacara HUT RI ke-79
-
PWI Kota Bogor Sehatkan Wartawan Lewat Program Jumat Sehat
-
Berto Tumpal Harianja : Kejanggalan Putusan PN Cibinong Harus Diusut