Kontingen Kota Bogor Target  67 Emas

Kontingen Kota BogorKontingen Kota Bogor

Kota Bogor, HRB

Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim, secara resmi melepas Kontingen ‘Kota Hujan’ menuju Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Jawa Barat 2023, yang akan dilangsungkan di Kota Bandung dan Kabupaten Bandung, mulai 30 Juni hingga 9 Juli 2023.

Pelepasan Kontingen Kota Bogor sendiri dilaksanakan di Gelanggang Olahraga (GOR) Indoor A Pajajaran, pada Senin, 26 Juni 2023..

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim mengucapkan, selamat bertanding kepada semua atlet, pelatih serta official yang akan berlaga di ajang Popda Jabar 2023.

“Saya ingin kalian harus membawa nama baik Kota Bogor. Namun tidak lupa, tetap junjung tinggi sportivitas selama pelaksanaan Popda berlangsung,” kata Dedie A Rachim.

Selain itu, kata Dedie, dirinya juga meminta kepada seluruh atlet untuk tidak pernah takut terhadap daerah manapun.

Baca juga:  Permintaan Maaf Media Bogor Times Kepada Teguh Widodo Anggota DPRD

“Saya yakin kalian ini adalah atlet-atlet pilihan yang akan membanggakan Kota Bogor, dan orang tua. Jadi saya minta jangan pernah takut terhadap lawan-lawan di ajang Popda 2023,” tambah Dedie.

Tak hanya itu, Dedie juga menyampaikan, bahwa peraih medali emas di ajang Popda Jabar 2023, akan diguyur bonus sebesar Rp 25 juta rupiah.

Sementara itu, Ketua Kontingen Kota Bogor, yang merupakan Kadispora Kota Bogor, Herry Karnadi, menyampaikan, bahwa Kontingen ‘Kota Hujan’ diperkuat 210 atlet, berikut pelatih dan official.

Adapun cabang olahraga yang diikuti sebanyak 16 cabor, di antaranya angkat besi, atletik, bola basket, bulutangkis, judo, karate, kempo, panahan, panjat tebing, pencak silat, panahan, renang, taekwondo, tarung derajat, tenis lapang, tenis meja dan tinju. Sedangkan target medali emas, yakni 67 medali emas. Asy

Tags: