Sukamanah Perlu Penambahan Gedung SD Negeri

Megamendung-Keberadaan gedung Sekolah Dasar Negeri di Desa Sukamanah Kecamatan Megamendung, dirasa masih kurang. Seiring dengan pertumbuhan penduduk di Desa tersebut kebutuhan akan fasilitas pendidikan tingkat Sekolah Dasar pun perlu penambahan.

Seperti dituturkan Kepala Desa Sukamanah, Ismail, saat ini gedung Sekolah Dasar yang ada di wilayahnya hanya ada dua yakni gedung SDN Sukamanah 1 dan 2.Menurutnya hal itu tidak mampu menunjang kebutuhan pendidikan masyarakat di wilayahnya.

“Sangat dibutuhkan sekali gedung SD yang baru. Mengingat gedung sekolah yang ada saat ini masih kurang. Warga pun kerap mengeluhkan dengan minimnya fasilitas pendidikan,” tandasnya.

Karena itu, lanjut dia, pada tahun ini pihaknya telah mengajukan pembangunan gedung SDN Sukamanah 3 kepada Pemerintah Kabupaten Bogor.

“Banyak masyarakat yang mendesak kami untuk mengajukan pembangunan gedung SD baru. Ya artinya mereka menginginkan kualitas pendidikan di Desanya meningkat. Dan itu menunjukan jika masyarakat ingin putra-putri mereka memiliki pendidikan yang berkualitas,” paparnya.

Baca juga:  Pepeling Sesalkan Sampah Puncak Kian Menggunung

Rusdi, warga setempat menuturkan, sudah saatnya Sukamanah memiliki gedung SDN baru. Karena dengan hanya memiliki dua gedung SDN tidak mampu mencukupi kebutuhan pendidikan putra-putri mereka.

Tak hanya itu, tak sedikit orang tua siswa yang mengeluhkan jarak ke sekolah dari rumah mereka cukup jauh. Hal itu menurut dia sudah seharusnya menjadi perhatian pemerintah daerah.

“Sudah selayaknya ada penambahan gedung SDN baru di desa kami untuk menunjang kegiatan para siswa. Dan kami sangat berharap, pengajuan pemerintah desa kepada Pemkab Bogor melalui dinas terkait dapat direalisasikan,” tandasnya. (Dang)