SUKARAJA – 6 orangtua wali murid Sekolah Dasar Negeri Ciluar 02 Kecamatan Sukaraja meminta keringanan kepada sekolah, karena belum melunasi biaya ijazah kelulusan anak mereka sebesar 500 ribu Rupiah per siswa, Kamis,(15/06/2021).
Mereka beralasan belum bisa melunasi biaya ijazah, dikarenakan terhimpit faktor ekonomi akibat pandemi Covid-19. “Kami belum bisa membayar uang ujian ini dikarenakan memang belum ada biaya untuk melunasinya kepada sekolah. Kondisi terhimpit faktor ekonomi yang melanda kami belum bisa membayarnya,” ungkap salah satu wali murid yang enggan disebutkan namanya kepada Rakyat Bogor.
Untuk itu, dirinya bersama orangtua 5 murid lainnya juga berharap agar pihak sekolah dapat memberikan keringanan kepada mereka. “Kami ingin meminta keringanan kepada pihak sekolah, agar bisa mengangsur biaya kelulusan anak-anak kami ini. Atau setidaknya memberikan kami tenggat waktu dalam pelunasannya,” harapnya.
Sementara itu, ketika media ini menghubungi Kepala SDN 02 Ciluar Betty Fernandes untuk mengkonfirmasi informasi tersebut, dirinya beralasan sedang memimpin rapat sekolah. Namun, hal tersebut dibenarkan oleh Iin yang merupakan salah satu guru di sekolah itu.
“Memang benar kami memanggil wali dari 6 murid sekolah kami, untuk menanyakan masalah biaya kelulusan ini. Akan tetapi, kami juga tidak memaksa para orangtua murid untuk sesegera mungkin melakukan pelunasan,” beber Iin
Guru yang juga bertugas sebagai bendahara sekolah itu pun, juga menyampaikan bahwa pihak sekolah pun siap memberikan keringanan kepada wali murid dalam melakukan pembayaran.
“Pihak sekolah pun tidak akan memaksa bilamana orang tua belum sanggup membayar. Maka dari itu, pihak sekolah pun akan memberikan keringan berapa saja para wali murid ini mampu membayarnya,” tandasnya. (Kiki/Irv)
Tags: SDN Ciluar 02, sukaraja
-
Subkogartap 0606/Bogor Menyelenggarakan Maulid Nabi 1445 H bersama Mayarakat Katulampa
-
Tinjau Lokasi Kebakaran Pasar Leuwiliang, Bupati Bogor Pastikan Relokasi Dilakukan Secepatnya
-
Kajati Jabar Ingatkan Jajarannya Jaga Netralitas Jelang Pemilu 2024
-
Tiga Kejaksaan Negeri Terbaik dalam Penyerapan Anggaran Terima Penghargaan Kajati Jabar