Parungpanjang, HRB – Sebuah Video aksi massa yang berhasil menangkap seorang pencuri di salah satu perumahan di wilayah Parungpanjang, Kabupaten Bogor beredar luas dan viral di media sosial.
Video dengan durasi 17 detik tersebut memperlihatkan seorang pria yang diduga sebagai pencuri yang sudah tidak berkutik dengan kondisi nyaris telanjang, dan tangan terikat, dipegang salah seorang warga.
Potongan video lainnya, puluhan massa tengah berkerumun di lokasi tertangkapnya terduga pelaku pencurian tersebut,
Selain itu di video juga terlihat massa warga berkumpul cukup banyak di sekitar lokasi diamankannya pria terduga pencuri tersebut.
Kanit Reskrim Polsek Parungpanjang Iptu Hernawan membenarkan adanya terduga pencuri yang diamankan warga tersebut.
Dalam narasi video yang beredar disebutkan jika pria terduga pelaku pencurian tersebut selama ini beroperasi di wilayah Parungpanjang, dan menjadikan rumah kosong sebagai sasarannya, bahkan pria terduga pencuri tersebut disebutkan memiliki senjata api.
Pihak Kepolisian Polsek Parungpanjang membenarkan adanya penangkapan salah seorang pencuri oleh warga tersebut dan saat ini pelaku telah diamankan oleh pihak kepolisian.
“Kejadiannnya memang benar,dan sudah diamankan polsek,” Ujar Kanit Reskrim Polsek Parungpanjang Iptu Hernawan saat dihubungi.
Hernawan belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut karena perkara tersebut masih dalam penyelidikan oleh tim penyidik Polsek Parungpanjang.
“Saat ini perkara itu masih diselidiki oleh tim penyidik Polsek Parungpanjang.Saya lagi pam (pengamanan) bola di Pakansari.,masih menunggu informasi lengkap dari penyidik,” Ujar Hernawan. (djm)
Tags: Pencurian
-
Kirab Merah Putih 1001 Meter Akan Dihelat Di Kebumen, Catat Tanggalnya
-
Distributor Kopgim Tandatangan SPJB dengan Kios Pupuk Bersubsidi Bogor
-
Pengumuman PSU DPKPP
-
Merasa Telah Tempuh Perizinan, Pemilik Resto Puncak Asri Merasa Diperlakukan Tidak Adil Oleh Pemkab Bogor